5 Inspirasi Kado Unik untuk Imlek

0
Diunggah 29 January 2022

Elisabeth Rustaviani

Content Creator
0
LikeLife

5 Inspirasi Kado Unik untuk Imlek

Tahun baru cina tentunya identik dengan bagi-bagi kado. Kamu bingung ingin memberi kado apa? Berikut ini beberapa kado unik untuk imlek.

Banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk menambah kebahagiaan dalam merayakan Imlek, salah satunya adalah bertukar hadiah. Memberikan hadiah untuk teman, kerabat, dan keluarga menjadi pilihan yang tepat untuk dilakukan pada Imlek tahun ini. Hadiah imlek ini sebaiknya dipilih sesuai dengan penghasilanmu, tidak perlu berupa hadiah yang fantastis. Makanan dan minuman juga bisa kamu jadikan hadiah dan jangan lupa kamu masukkan ke dalam kotak atau kantong. Berikut ini inspirasi kado unik untuk imlek yang bisa kamu gunakan.

1. Kartu Ucapan Imlek

lazada.co.id

Ini hadiah yang paling simpel tapi tetap berkesan ketika diberikan untuk orang tersayang. Kartu ucapan Imlek yang spesial darimu bisa menjadikan perayaan Imlek menjadi lebih berwarna. Kamu bisa mendesai kartu ucapan Imlek sesuai keinginanmu agar lebih berkesan. Kirimkan kartu ucapan Imlek ini untuk teman, sanak dan saudara yang tidak bisa kamu temui secara langsung pada perayaan Imlek tahun ini.

2. Boneka Couple Imlek

fimela.com

Boneka couple imlek ini berwarna merah biasanya. Kamu bisa memberikan kado ini untuk pacar atau suami/istri. Ada berbagai jenis boneka couple imlek seperti pasangan pengantin, pasangan berpegangan tangan, dan lainnya. Kamu bisa memilih boneka couple yang lucu dan imut ini agar tahun baru Imlek kali ini terkesan romantis.

3. Sofa Angin

FJB Kaskus

Sofa angin bisa kamu jadikan pilihan kado unik berikutnya. Sofa ini hanya perlu diisi dengan angin agar bisa berfungsi sebagai tempat duduk. Sebaiknya pilih warna merah agar sesuai dengan suasa Imlek. Sofa angin ini tersedia dalam dua bentuk yaitu single seat dan double seat.

Baca Juga : 5 Makanan Khas Imlek yang Selalu Menggugah Selera

4. Boneka Jari

kompasiana.com

Boneka jari ini dapat diberikan untuk anak-anak. Biasanya boneka jari memiliki berbagai bentuk seperti binatang atau satu keluarga terdiri dari ayah, ibu, nenek, dan anak. Boneka ini bermanfaat bagi anak dalam mengembangkan kemampuan imajinasi dan bahasanya.

5. Produk Skincare Avoskin

Paket produk perawatan kulit dari Avoskin ini sangat cocok kamu berikan untuk orang tersayang pada tahun baru Imlek kali ini. Produk ini akan sangat bermanfaat untuk merawat kulit wajah. Pasti orang terkasih yang menerima kado ini akan sangat senang. Apalagi sekarang ada bundle gratis coklat yang tentunya sangat cocok kamu jadikan kado untuk orang terkasih.

Itu dia beberapa rekomendasi kado unik untuk Imlek tahun ini. Kamu bisa memberi apa saja untuk orang yang kamu kasihi. Namun, kamu harus selalu ingat untuk menyesuaikan dengan penghasilanmu, ya!  

Last Updated on January 31, 2022

Ditulis Oleh

Elisabeth Rustaviani

Content CreatorDiunggah 29 January 2022

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya