Perawatan Kulit yang Perlu Dilakukan Saat Cuaca Panas Meningkat

0
Diunggah 22 July 2021

Elisabeth Rustaviani

Content Creator
0
LikeSkincare

Perawatan Kulit yang Perlu Dilakukan Saat Cuaca Panas Meningkat

Cuaca panas yang meningkat tentu membuat lingkungan berubah dan mempengaruhi kondisi kulit. Kamu bisa ikuti beberapa cara merawat kulit wajah ini!

Kulit adalah organ terluar yang fungsinya untuk melindungi tubuh. Kulit ini akan mencegah tubuh mengalami infeksi, dehidrasi, dan membuat suhu tubuh lebih stabil. Namun, cuaca yang tidak menentu akan mempengaruhi kondisi kulit. Cuaca panas yang terus meningkat tentunya memberi dampak buruk juga untuk kulit. Maka dari itu, kamu perlu melakukan perawatan kulit yang ekstra dari biasanya. Nah, kamu bisa ikuti beberapa cara merawat kulit ini saat cuaca panas meningkat.

1. Kurangi Penggunaan AHA, BHA, dan Retinol

Saat cuaca panas yang ekstrim seperti ini, kamu perlu mengurangi pemakaian produk-produk yang bisa membuat kulit terasa kering seperti AHA, BHA, dan Retinol. Udara yang panas ini akan membuat kulit menjadi lebih cepat kering. Nah, kulit yang kering ini akan menyebabkan mudah iritasi.

Kalau kamu ingin tetap menggunakannya, maka perhatikan kebutuhan air di kulitmu. Misalnya dengan minum air putih yang rutin dan menggunakan moisturizer yang punya daya melembapkan tinggi.

2. Gunakan Perfect Hydrating Treatment Essence

Cuaca panas yang terus meningkat ini tentunya perlu menghidrasi kulit dengan baik. Kamu bisa menggunakan Perfect Hydrating Treatment Essence sebagai salah satu dalam rangkaian perawatan kulitmu. Gunakan pada pagi hari dan malam hari untuk mendapatkan kulit terhidrasi secara sempurna.

3. Gunakan Face Mist

Face mist memang sangat membantu untuk kembali menyegarkan dan melembapkan kulit. Salah satu produk yang bisa kamu gunakan adalah Hydrating Treatment Essence. Produk ini tidak hanya untuk menyegarkan wajah, tapi bisa mengembalikan mood menjadi lebih baik akibat hawa panas. Apalagi kandungan peppermint oil di Hydrating Treatment Essence ini memberikan sensasi segar dengan instan di kulit. Bahkan, menggunakan face mist yang satu ini juga bikin makeup akan lebih tahan lama meskipun cuaca panas.

Baca Juga : Ikuti 5 Cara Ini untuk Menghadapi Jerawat Saat Udara Panas

4. Aplikasikan Sunscreen

Salah satu skincare yang tidak boleh terlewat untuk digunakan saat cuaca panas yaitu, sunscreen. Selalu aplikasikan sunscreen sebelum memulai aktivitas di pagi hari. Jangan pernah lupa untuk mengaplikasikan ulang sunscreen saat beraktivitas di dalam atau luar ruangan. Kamu bisa menggunakan The Great Shield Sunscreen dari Avoskin yang memberikan perlindungan optimal selama beraktivitas di luar ruangan.

5. Hidrasi Tubuh dari Dalam

Selain perawatan dari luar, kamu juga perlu menghidrasi tubuh dari dalam. Selalu minum air dengan takaran yang disarankan. Jika kamu kurang minum, tubuh akan dehirasi dan kulit akan terkena dampaknya juga. Selain itu, kamu juga bisa minum air kelapa atau minuman isotonik lainnya untuk menghidrasi tubuh saat cuaca panas.

Beberapa perawatan kulit saat cuaca panas terus meningkat akan membantu kulitmu tetap sehat dan terawat. Jangan lupa untuk melakukannya, ya!    

Last Updated on June 12, 2022

Ditulis Oleh

Elisabeth Rustaviani

Content CreatorDiunggah 22 July 2021

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya