Alasan Perlu Memilih Toner Non-Comedogenic dan Tanpa Pewangi

0
Diunggah 01 September 2021

Elisabeth Rustaviani

Content Creator
0
LikeHyaluronic Acid

Alasan Perlu Memilih Toner Non-Comedogenic dan Tanpa Pewangi

Tidak hanya krim wajah saja loh! Toner yang kamu gunakan juga harus non comedogenic. Apa sih alasannya perlu memilih toner jenis ini?

Sekarang tentu saja konsumen produk skincare akan lebih berhati-hati dalam memilih produk yang akan dipakai. Apalagi kalau kamu memiliki kulit yang sensitif, berminyak, atau rentan berjerawat. Kalau kamu salah memilih produk, bukannya menjadi cantik kulit akan jerawatan.

Salah satu jenis skincare yang banyak dicari adalah non comedogenic dan tanpa pewangi. Nah, toner yang kamu gunakan juga perlu bersifat non comedogenic dan tanpa pewangi. Apa sih alasan memilih toner dengan label non comedogenic atau tanpa pewangi? Simak sampai habis ya!

Baca Juga : Ikuti Tips Mengontrol Minyak pada Kulit Wajah Comedogenic

Apa itu Non Comedogenic?

Kandungan non comedogenic adalah bahan yang tidak memiliki potensi untuk menyumbat pori-pori di kulit. Produk dengan claim “non comedogenic” pada labelnya berarti tidak akan menyebabkan pori-pori kulit tersumbat.

Sedangkan kandungan atau bahan yang dapat menyebabkan pori-pori yang tersumbat hingga muncul komedo dinamakan sebagai “comedogenic.”

Mengenal Toner Non Comedogenic

Biasanya, toner digunakan setelah membersihkan wajah setiap hari. Memakai toner tentu memberi banyak manfaat bagi kulit. Toner dapat membersihkan wajah dari sisa kotoran dan sisa pembersih sehingga pori-pori kulit lebih bersih. Memakai toner juga akan mengembalikan kulit ke pH alami sehingga bisa melindungi kulit dari kekeringan setelah dibersihkan.

Produk toner ada yang comedogenic dan non comedogenic. Toner dapat mengandung bahan-bahan yang melembapkan kulit, tetapi bahan ini berpotensi menimbulkan komedo pada kulit yang berminyak dan berjerawat. Karena itu, sebaiknya pilih toner yang non comedogenic.

Perhatikan kandungan produk pada kemasan dan pastikan toner yang digunakan tidak mengandung bahan yang menyumbat pori-pori.

Toner Harus Bebas dari Pewangi

Selain memilih toner yang non comedogenic, hal yang perlu kamu perhatikan saat memilih toner adalah tidak ada kandungan pewangi atau parfum. Toner yang mengandung bahan pewangi memiliki aroma yang lebih nyaman sehingga orang lebih tertarik untuk memakainya.

Bahan pewangi ini dapat ditambahkan untuk menutupi bau yang kurang sedap dari beberapa bahan dalam suatu produk. Produk skincare akan memiliki bau yang lebih menyenangkan jika ditambahkan bahan pewangi. Namun, bahan pewangi atau parfum dapat menimbulkan efek negatif pada kulit.

Beberapa jurnal penelitian menyebutkan bahwa bahan pewangi atau parfum yang terkandung dalam produk kecantikan termasuk toner dapat menyebabkan kulit menjadi sensitif dan menimbulkan reaksi alergi dan iritasi. Reaksi bahan pewangi pada kulit dapat terjadi dengan sangat perlahan.

Pada jenis kulit sensitif, reaksi iritasi atau alergi bisa terlihat dengan lebih cepat. Meskipun kulit terlihat baik-baik saja saat memakai toner yang mengandung pewangi bukan berarti kulit tidak mengalami masalah.

Baca Juga : Kenali Penyebab Kulit Sensitif pada Wajahmu

Kalau kamu tidak dapat melihat kerusakan pada permukaan kulit secara kasat mata bisa jadi setelah pemakaian yang berulang kali dalam jangka waktu lama kerusakan kulit akan mulai terlihat. Efek negatif bisa jadi baru dirasakan setelah pemakaian produk selama beberapa bulan atau beberapa tahun.

Nah, maka dari itu sebaiknya pilih toner tanpa pewangi mulai dari sekarang.

Bahan-Bahan yang Perlu Ada Dalam Toner Non Comedogenic

Jika kamu mengalami masalah kulit kusam, kulit berminyak, atau kulit mudah berjerawat, kamu harus mencari toner non comedogenic. Nah, beberapa bahan aktif di bawah ini harus ada dalam toner yang kamu pakai.

1. Salicylic Acid

Salicylic acid atau BHA adalah bahan aktif yang bersifat eksfoliasi dan dapat membersihkan pori-pori kulit secara mendalam. Memakai toner yang mengandung salicylic acid akan mengurangi resiko komedo dan jerawat.

Berbagai jurnal penelitian juga sudah membuktikan efektivitas salicylic acid untuk mengatasi komedo dan jerawat. Kamu bisa mencoba Your Skin Bae Toner Salicylic Acid dari Avoskin untuk mengatasi masalah komedo di wajahmu.

2. Niacinamide

Niacinamide adalah bahan aktif yang wajib kamu cari dalam produk toner. Ada jurnal penelitian yang menyebutkan bahwa niacinamide dapat memperbaiki skin barrier alami kulit, mengontrol kadar minyak, dan mengurangi peradangan pada jerawat.

Selain itu, kandungan ini dapat mencerahkan kulit dan memudarkan tanda-tanda penuaan seperti garis halus dan kerutan. Kalau kamu ingin mencoba kandungan ini, kamu bisa pakai Your Skin Bae Toner Niacinamide dari Avoskin.

3. Glycolic Acid

Glycolic acid biasa disebut dengan BHA yang menjadi salah satu bahan aktif toner yang dapat membantu mengurangi komedo dan mencerahkan kulit. Kandungan ini dapat mempercepat regenerasi kulit dan membersihkan sumbatan pada pori-pori kulit.

Memiliki pori-pori yang lebih bersih, bahan aktif serum yang akan dipakai akan terserap dengan lebih sempurna. Untuk permulaan, kamu bisa menggunakan Miraculous Refining Toner yang memiliki kandungan BHA di dalamnya.

4. Hyaluronic Acid

Salah satu fungsi toner untuk mengembalikan kelembapan kulit yang dapat menjadi sedikit kering setelah dibersihkan. Salah satu bahan pelembap yang aman dan tidak menimbulkan komedo adalah hyaluronic acid.

Toner dengan kandungan ini akan menghidrasi kulit sehingga kulit menjadi lebih lembap dan segar. Hyaluronic acid juga dapat mencegah hilangnya kelembapan alami kulit sehingga kulit akan terlindungi dari dehidrasi dan kering.

Tertarik mencoba produk dengan kandungan ini? Kamu bisa coba Your Skin Bae Toner Ultimate Hyaluron Marine Collagen 5% + Hyacross 2% dari Avoskin.

5. Witch Hazel

Witch hazel adalah bahan alami yang sudah lama digunakan sebagai salah satu bahan aktif toner. Kandungan ini memiliki efek astringent yang bisa mengecilkan pori-pori kulit sehingga bisa mengontrol pengeluaran sebum pada kulit.

Beberapa jurnal juga menyebutkan bahwa wicth hazel memiliki anti oksidan dan anti inflamasi jadi baik digunakan pada kulit yang berjerawat. Untuk kandungan ini kamu bisa coba produk Miraculous Refining Toner yang memiliki perpaduan AHA, BHA, dan Witch Hazel sekaligus.

Baca Juga : Miraculous Refining Toner, Produk Eksfoliasi yang Ringan untuk Kulit

Nah, itu dia penjelasan singkat seputar toner non comedogenic yang perlu kamu ketahui. Mulai sekarang hindari produk toner yang bisa menyumbat pori-pori ya!

Last Updated on August 23, 2023

Tags Terkait

#manfaattoner

Product Recommendation

Lihat Semua
Ditulis Oleh

Elisabeth Rustaviani

Content CreatorDiunggah 01 September 2021

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya