Ini 7 Manfaat Menggunakan Krim Malam untuk Wajah

0
Diunggah 10 October 2020

Elisabeth Rustaviani

Content Creator
0
LikeSkincare

Ini 7 Manfaat Menggunakan Krim Malam untuk Wajah

Jika kamu selama ini tidur tanpa menggunakan krim malam, kamu telah melakukan hal yang salah. Krim malam memiliki manfaat yang besar untuk kulit wajah selama kamu tidur. Faktanya, kulit wajah dapat menyerap bahan aktif lebih baik pada malam hari dibandingkan siang hari. Selain itu, daya regenerasi sel kulit lebih tinggi pada malam hari saat kamu tidur. Berikut ini 7 manfaat menggunakan krim malam yang akan kamu dapatkan.

1. Menenangkan Wajah

Pikiran dan tubuh akan menjadi rileks serta terbebas dari stres ketika kamu sedang tidur. Nah, penggunaan krim malam yang mengandung minyak esensial akan membantu menenangkan pikiranmu agar mudah terlelap.

2. Menutrisi Kulit Wajah

Pada malam hari kulit juga ikut beristirahat. Nah, fungsi dari krim malam pada umumnya akan membuat kulit menjadi lebih kencang dan ternutrisi ketika kamu beristirahat karena mengandung vitamin E yang memberi nutrisi untuk kulit.

3. Melembapkan Wajah

Apapun jenis kulit yang kamu miliki, menggunakan krim malam sangat baik untuk kesehatan kulit. Kulit wajah berminyak juga sebaiknya tetap menggunakan krim malam, karena dapat membantu mengurangi produksi sebum secara efektif. Menggunakan krim malam juga dapat membantu menjaga kulit tetap terhidrasi dan melembapkan. Hal ini akan menjauhkan kulit dari kusam dan kering.

4. Membuat Tekstur Kulit Lebih Halus

Krim malam biasanya mengandung minyak seperti jojoba atau zaitun. Minyak ini merupakan bahan yang berfungsi sebagai pelembap kulit wajah sehingga terhindar dari kulit kering.

Baca Juga : Apa Sih yang Menyebabkan Munculnya Bintik Hitam Pada Wajah? Simak Yuk!

5. Mengurangi Tanda Penuaan Kulit

Tanda penuaan kulit biasanya terlihat dari keriput dan garis halus di wajah. Biasanya hal ini terjadi karena kamu kurang peduli pada kesehatan kulit. Masalah kulit ini bisa kamu hindari dengan perawatan sederhana seperti rutin menggunakan krim malam. Krim malam biasanya mengandung kolagen, elastin, gliserin, dan retinoid. Zat-zat ini berfungsi untuk mengencangkan kulit, meminimalisasi kerutan atau kulit keriput pada area wajah, memperlambat proses penuaan kulit, meningkatkan elastisitas kulit, serta mengatasi kulit kendur.

6. Membantu Regenerasi Kulit

Biasanya produk krim malam mengandung sejumlah antioksidan dan asam amino yang baik. Kandungan ini dapat membantu mempercepat proses pembaharuan sel di tubuh. Maka akan lebih baik jika kamu memakai krim malam secara rutin.

7. Memperlancar Peredaran Darah

Ketika kamu mengaplikasikan krim malam pada wajah lalu memijatnya secara perlahan-lahan, sirkulasi darah secara otomatis akan menjadi lebih lancar. Jadi, penggunaan krim malam ini tidak boleh kamu lupakan, ya.

Itu dia beberapa manfaat yang akan kamu dapatkan dengan rutin menggunakan krim malam. Salah satu produk krim malam yang cocok untuk kamu gunakan adalah Avoskin Luminous Emulsion Night Cream. Dengan pemakaian rutin, dijamin kulit wajahmu akan tetap cantik dans sehat.   

Last Updated on February 25, 2021

Ditulis Oleh

Elisabeth Rustaviani

Content CreatorDiunggah 10 October 2020

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya