Ini Cara Contouring Wajah Bulat yang Mudah untuk Pemula

0
Diunggah 13 February 2022

Elisabeth Rustaviani

Content Creator
0
LikeMakeup

Ini Cara Contouring Wajah Bulat yang Mudah untuk Pemula

Teknik makeup yang satu ini tentunya sangat penting untuk membuat ilusi wajah tirus. Namun, sebagai  pengguna makeup pemula, bagaimana cara contouring wajah bulat yang mudah?

Selain perpaduan foundation dan concealer, melakukan contouring juga bisa membuat riasanmu terlihat semakin sempurna. Namun, contouring dikenal dengan tekniknya yang cukup rumit di mana dengan menggunakan teknik tersebut wajahmu bisa terlihat lebih tirus atau bisa menonjolkan bagian rahang pada wajah. Bagi kamu yang masih pemula apalagi jika kamu mencemaskan cara contouring wajah bulat, sebenarnya tetap bisa melakukan contouring dengan mudah. Yuk, simak cara contouring wajah yang mudah untuk pemula di bawah ini. Untuk langkah contouring wajah bulat, baca sampai ke bawah ya!

Baca Juga : 2 Style Makeup untuk Kulit Sawo Matang agar Tampil Glowing

Pemilihan Alat/ Tools dan Cara Pakai Contour yang Benar

1. Pilih Contour Bentuk Powder

Contour memiliki berbagai macam tekstur, mulai dari yang powder atau dalam bentuk krim. Bagi para pemula, sebaiknya kamu memilih contour dalam bentuk powder. Tekstur powder akan lebih mudah untuk kamu aplikasikan pada wajah, terutama jika belum terlalu terbiasa dalam melakukan contouring. Selain itu, tekstur powder juga bisa terlihat lebih alami pada wajah dan lebih mudah untuk disamarkan apabila kamu melakukan kesalahan ketika mengaplikasikan contour tersebut.

2. Gerakan Mengaplikasikan Contour

Cara paling mudah untuk mengaplikasikan contour adalah dengan membubuhkannya mulai dari bawah tulang pipi hingga mendekati ujung bibir. Agar lebih mudah dalam mengaplikasikannya, kamu bisa menggunakan brush dengan ukuran yang agak besar agar bisa menyatu pada wajah dengan sempurna. Jika kamu tidak memiliki poni, bisa menambahkannya pada samping dahi kanan dan kiri, kemudian pada bagian kanan dan kiri hidung secara memanjang kebawah.

Baca Juga :

3. Gunakan Highlighter

Highlighter bisa membuat wajah lebih bersinar dan jika dipadukan dengan contour, wajah akan mendapatkan efek glowing yang sempurna. Bisa dibilang contouring dan highlighter merupakan dua make up yang tidak bisa dipisahkan karena jika tidak digunakan secara bersamaan maka hasil yang kamu dapatkan tidak maksimal. Kamu bisa mengaplikasikan highlighter pada area-area yang ditandai dengan warna putih pada gambar di bawah ini.

4. Contouring Kit

Agar tidak kesulitan, sebaiknya kamu langsung membeli contouring kit yang memiliki warna lengkap. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan berbagai warna contour dalam satu produk. Hal tersebut dikarenakan dalam melakukan contouring, seringkali harus menggunakan berbagai layer warna mulai dari yang gelap hingga yang cukup terang.

Baca Juga : Perbedaan Priming Water dan Setting Spray

Cara Contouring Wajah Bulat

Hal terpenting yang perlu kamu ingat sebagai cara contour yang benar pada wajah yaitu bagian yang dihighlight (menggunakan highlighter dan fondation warna terang) akan membuat wajah terlihat menonjol, sedangkan menerapkan warna yang lebih gelap seperti bronzer akan mendorong wajah ke dalam. 

Untuk cara contouring wajah bulat, ikuti langkah-langkah ini :

  1. Aplikasikan concealer pada kantung matamu. Usahakan hanya memberi concealer pada garis luar kantung mata. Lanjutkan untuk memberi concealer pada bagian wajah yang menonjol seperti dagu, hidung, dan dahi.
  2. Kemudian kamu bisa menambahkan highlighter pada pelipis, hidung, dan dahi.
  3. Selanjutnya aplikasikan bronzer untuk menciptakan kesan pipi tirus dan menyamarkan bentuk bulan wajah aslimu. Mulai aplikasikan bronzer dari telinga dan kemudian melengkungkan garis ke bawah di bawah tulang pipi hingga mencapai garis rahang. Kuaskan lagi ke atas mengikuti garis rahang kembali ke arah telinga. Ulangi langkah ini pada sisi wajah satunya.
  4. Hindari mengaplikasikan bronzer pada bagian ujung atas dahimu dengan membuat garis horizontal di sana. Hal ini justru akan memperjelas bentuk bulat pada wajah. 
  5. Setelah itu blend contour tadi dengan hati-hati dan mengikuti arah garis contour yang sudah terbentuk. 
  6. Menggunakan brush untuk menambahkan highlighter di tulang pipi sangatlah penting. Jangan lupakan langkah ini ya!
  7. Sebagai langkah terakhir, jangan ketinggalan untuk kemudian mengaplikasikan powder agar makeup setting dengan baik.

Nah, itu dia beberapa cara contouring wajah yang bisa kamu praktekan. Meskipun pemula, kamu pasti bisa melakukannya dengan berhati-hati. Semoga berhasil ya!

Last Updated on March 17, 2022

Ditulis Oleh

Elisabeth Rustaviani

Content CreatorDiunggah 13 February 2022

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya