3 Bahan Alami dalam DIY Skincare yang Berbahaya untuk Kulit

0
Diunggah 29 January 2021

Elisabeth Rustaviani

Content Creator
0
LikeSkincare

3 Bahan Alami dalam DIY Skincare yang Berbahaya untuk Kulit

3 bahan DIY skincare ini sering dibicarakan sebagai bahan alami yang ampuh mengatasi masalah jerawat pada kulit. Namun, ada bahan DIY skincare berbahaya untuk kulit.

Bahan-bahan dapur memang sangat menarik digunakan untuk perawatan wajah. Mulai dari resep masker alami sampai scrub untuk jerawat, bekas jerawat dan komedo. Biasanya resep-resep DIY skincare ini direkomendasikan sebagai alternatif yang lebih alami dan murah meriah. Banyak juga penganut no poo method yang mencoba resep tersebut karena tidak mau berurusan dengan chemical dalam produk komersil. Sayangnya, tidak semua bahan-bahan dapur ini aman digunakan untuk kulit, ada beberapa bahan DIY skincare berbahaya untuk kulit. Berikut beberapa bahan alami dalam DIY skincare yang harus kamu berhenti gunakan.

1. Lemon

Resep DIY untuk mengatasi jerawat kebanyakan mengandung lemon. Pertama kali melihat pasti tergiur karena banyak youtuber yang mempraktekkan resep ini dan terlihat meyakinkan. Lemon memang sangat efektif untuk mengatasi jerawat namun untuk penggunaan jangka panjang malah bisa merusak kulit.

Meski lemon efektif untuk mengempeskan jerawat dan juga mencerahkan beberapa bagian tubuh. Tingginya pH level lemon yang berada di angka 2 tidak baik untuk kulit. Lemon terlalu asam untuk pH kulit yang biasanya ada di 4.5 – 5.5 pH. Dengan menggunakan lemon pada kulit wajah, ini akan mengganggu pH balance pada kulit yang berujung pada kulit iritasi, kering, kemerahan, dan bila terpapar sinar matahari secara langsung kulit bisa mudah terbakar.

2. Pasta Gigi

Banyak yang menggunakan pasta gigi sebagai obat jerawat dengan cara mengoleskannya ke bagian wajah yang berjerawat. Hal ini disebabkan oleh banyaknya kandungan pada pasta gigi yang bisa mengangkat kelembapan pada kulit. Oleh sebab itu banyak yang menggunakan pasta gigi untuk mengeringkan jerawat yang sedang meradang.

Sayangnya pasta gigi ini memiliki efek lain selain mengeringkan jerawat, pasta gigi ini membuat kulit sekitar jerawat menjadi kering. Kandungan peroxide, baking soda, dan SLS ini yang membuat kulit menjadi kering dan iritasi. Beberapa orang yang telah mencobanya mengatakan bahwa pasta gigi ini meninggalkan bekas kehitaman pada wajah.

Baca Juga : Mengenal 5 Kandungan Alami dalam Produk Anti Aging

3. Baking Soda

Bahan dapur yang ketiga adalah baking soda, yang diyakini ampuh mengatasi jerawat. Baking soda ini bersifat exfoliation agent atau agen pengelupasan kulit sehingga banyak digunakan sebagai scrub untuk menghilangkan sel-sel kulit mati. Hal ini akan membuat wajah tampak lebih cerah dan mengurangi komedo. Namun, baking soda adalah bahan kimia sintetis dengan nama kimia natrium bikarbonat yang mengandung pH lebih tinggi daripada pH alami kulit. Pemakaian baking soda ini berpotensi menimbulkan iritasi pada kulit dan kandungan basa yang tinggi bisa membuat kulit menjadi kering.

Itu dia 3 bahan alami yang ternyata berbahaya untuk kulit. Maka tidak heran bisa skincare alami dari brand high end mematok harga cukup tinggi, tentunya hal ini disebabkan karena bahan baku yang digunakan merupakan kualitas terbaik dan menggunakan mesin-mesin canggih agar khasiatnya maksimal. Setelah semua tahap dilewati, kemudian semua bahan tersebut diformulasikan sedemikian rupa agar cocok untuk kulit dan tidak asal peras lalu dimasukkan ke dalam botol. Seperti produk Avoskin yang menggunakan berbagai bahan alami tersebut lalu diproses sedemikian rupa agar cocok untuk kulit bahkan memberikan efek yang maksimal.

Last Updated on January 29, 2021

Ditulis Oleh

Elisabeth Rustaviani

Content CreatorDiunggah 29 January 2021

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya