Rekomendasi Avoskin Moisturizer untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

0
Diunggah 08 May 2023
LikeKulit Berjerawat

Rekomendasi Avoskin Moisturizer untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

Mengetahui kecocokan ingredients moisturizer untuk kulit berminyak dan berjerawat bukanlah hal yang mudah. Hal ini karena pemilihan moisturizer untuk kulit berminyak yang salah justru bisa membuat kondisi kulit semakin mengkilap.

Membantu kamu menemukan solusi, berikut ini beberapa moisturizer dari Avoskin yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat.

YSB Glow Concentrate Treatment 2% Aqua Ceramide + Multi Probiome + Hyaluronic Acid 

Pada moisturizer untuk kulit berminyak dan berjerawat ini kamu bisa merasakan manfaat hyaluronic acid yang terkenal mampu menarik kelembaban dari lapisan sekitarnya.

Baca juga : Hyaluronic Acid Boleh Dicampur dengan Kandungan Aktif Lain Tidak Sih?

Selain melembabkan, hyaluronic acid dapat mempercepat penyembuhan jerawat kemerahan. Hyaluronic acid akan mengirimkan sinyal pada tubuh untuk membangun pembuluh darah di lapisan kulit yang sedang terluka. Alhasil, tingkat peradangan akan semakin berkurang hari demi hari.

Tentunya, kamu tidak perlu takut kandungan hyaluronic akan membuat kulit semakin berminyak. Pada moisturizer Your skin Bae Glow Concentrate Treatment 2% Aqua Ceramide, Multi Probiome dan Hyaluronic Acid seluruh formula dirangkai dalam tekstur gel. Moisturizer yang ringan tanpa membuat wajah semakin mengkilap.

YSB Glow Concentrate Treatment 2% Alpha Arbutin + Multi Probiome + Beta Carotene

Kamu pasti familiar bahwa alpha arbutin memiliki manfaat dalam mencerahkan wajah. Namun kali ini, kamu akan melihat sisi alpha arbutin yang lainnya. Yaitu, ingredients aman untuk kulit berminyak dan berjerawat yang baik dalam menghidrasi kulit berminyak dan berjerawat.

Walaupun termasuk bahan aktif, alpha arbutin dapat melembutkan kulit wajah. Penyebabnya, alpha arbutin termasuk senyawa dengan minim resiko iritasi. Bahan aktif pada alpha arbutin dilepaskan secara perlahan masuk ke lapisan kulit tanpa membuat kulit kering. Perannya sederhana, yaitu membantu menghidrasi kulit dan menjaga molekul air berada di dalam kulit.  

Kamu pun bisa merasakan kandungan alpha arbutin dengan moisturizer yang dirancang khusus untuk kamu. Temukan manfaatnya pada varian YSB Glow Concentrate Treatment 2% Alpha Arbutin, Multi Probiome dan Beta Carotene. 

Your Skin Bae Multi Herbs dengan 5% Glycerin, 2% Kakadu Plum Solution, 0.5% Caffeine, 0.05%

rekomendasi-moisturizer-untuk-kulit-berminyak-dan-berjerawat

Kandungan gliserin menjadi juara pada skincare untuk kulit berminyak dan berjerawat. Mengapa demikian? Gliserin memiliki peran yang sama seperti hyalurinic acid. Yaitu senyawa yang berifat humektan atau bekerja dengan cara menarik molekul air dari lingkungan sekitar yang lembab lalu membawanya ke lapisan epidermis.  

Memadukan allantoin, kakadu plum dan caffein, YSB Multi Herbs merupakan inovasi dari avoskin yang menghadirkan moisturizer yang sifatnya lembut dan tidak menyumbat pori-pori. Kamu bisa merasa lega karena pemakaian gliserin pada moisturizer untuk kulit berminyak dan berjerawat dapat membantu mempercepat penyembuhan luka dan meredakan iritasi pada kulit kamu. Alhasil kamu jadi merasa tenang sebagaimana kulit kamu ditenangkan oleh gliserin.

Baca juga : Baru! 9 Multi Herbs Moisturizer untuk Kulit Kering dan Kusam dari Avoskin

Mengoleskan moisturizer merupakan salah satu upaya menjaga kulit berminyak dan berjerawat. Banyak mengira bahwa minyak yang muncul di wajah merupakan tampilan hidrasi karena berlebihnya molekul air. Padahal, minyak dan air adalah dua hal yang berbeda.

Kulit berminyak dan berjerawat bukan berarti kamu bisa skip moisturizer. Justru, dengan moisturizer yang tepat kamu bisa mengontrol produksi minyak karena kadar air yang cukup mampu melakukan peran tersebut. Selalu hidrasi kulit kamu bersama moisturizer dari Avoskin Your Skin Bae. 

Last Updated on May 08, 2023

Product Recommendation

Lihat Semua
Ditulis Oleh

Putriana

Diunggah 08 May 2023

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya