Produk Skincare Apa yang Harus Digunakan Pertama Kali? Ini Jawabannya!

0
Diunggah 02 December 2021

Elisabeth Rustaviani

Content Creator
0
LikeSkincare

Produk Skincare Apa yang Harus Digunakan Pertama Kali? Ini Jawabannya!

Siapa yang masih bingung urutan skincare yang tepat? Kamu harus menyesuaikan produk yang kamu gunakan pertama kali loh! Simak penjelasannya yuk!

Produk skincare apa sih yang harus digunakan pertama kali? Apakan kamu mengikuti urutan skincare umum seperti toner, serum, ampoule, lotion, dan krim? Jika kamu tidak pernah memikirkan urutan skincare secara seksama dan selalu memulainya dengan toner, kamu harus berpikir ulang! Alasan kenapa step skincare pertama sangat penting karena beberapa produk bekerja lebih maksimal saat digunakan sebelum produk lainnya. Jadi, produk apa sih yang harus digunakan pertama kali? Ini jawabannya!

Cara Memilih Produk Skincare yang Digunakan Pertama Kali

1. Ingredients dan Tekstur Produk

Kamu pasti sering mendengar informasi untuk menggunakan produk dengan tekstur cair lebih dulu hingga tekstur paling padat. Hal ini dikarenakan produk dengan tekstur yang padat akan menyulitkan produk dengan tekstur lebih cair untuk terserap dengan sempurna ke dalam kulit. Namun, hal ini bukan berarti kamu harus selalu menggunakan produk dengan tekstur cair pertama kali.

Eye cream memiliki tekstur yang padat, tetapi akan lebih baik jika digunakan pada tahapan pertama atau kedua dalam skincare routine. Mengaplikasikan eye cream setelah semua penggunaan skincare bisa membuat kulit sulit menyerap kandungan eye cream dengan baik.

2. Tipe atau Jenis Kulit

Biasanya toner akan digunakan pada tahapan pertama pemakaian skincare. Namun, produk toner hadir dengan berbagai tekstur. Tidak heran jika banyak orang menggunakan produk ini secara langsung dengan tangan dan menggunakan cotton pad.

Nah, penggunaan toner memakai tangan langsung atau cotton pad ini tergantung dengan kondisi kulitmu. Menggunakan cotton pad untuk toner bisa jadi salah satu tahapan pertama dalam “cleansing step”.

  • Kulit berminyak atau Kulit Normal

Tahapan ini sangat baik untuk menghidrasi dan mengeksfoliasi kulit. Tahapan ini juga membantu meratakan warna kulit dan mengurangi iritasi. Pertama kamu perlu membasahi kulit dengan toner. Kami rekomendasikan untuk membasahi cotton pad dengan toner secara keseluruhan, tetapi gunakan produk yang sangat cair dan ringan.  Menggunakan toner dengan kandungan AHA sangat baik untuk metode ini. Sebaiknya hindari toner dengan kandungan alkohol untuk metode ini.

  • Hidrasi untuk Kulit Kering

Toner yang kamu aplikasikan secara langsung menggunakan tangan akan langsung melembapkan kulit. Metode ini akan membuat minimal layer untuk menghidrasi kulit. Alasan utama menggunakan toner dengan metode ini untuk hidrasi kulit. Sebaiknya kamu menggunakan toner yang fokus untuk hidrasi jika kulitmu sangat kering setelah mencuci wajah.

Baca Juga : Urutan Skincare Pria untuk Malam Hari dengan Produk Avoskin

Memaksimalkan Penggunaan Pertama Produk Skincare

Memilih produk skincare yang digunakan pertama kali sangatlah penting, Namun, ada hal yang lebih penting yakni memaksimalkan penggunaan produk tergantung dari cara penggunaannya. Tergantung pada cara penggunaannya, kamu bisa memaksimalkan hasil penggunaan skincare.

1. Eksfoliasi Kulit

Sebenarnya, melakukan eksfoliasi sebelum tahapan pertama rutinitas skincare itu sangat penting karena hal ini akan memaksimalkan efek yang dihasilkan oleh produk. Akan lebih baik jika kamu menggunakan produk yang kental setelah eksfoliasi. Saat melakukan eksfoliasi sebaiknya hindari penggunaan toner dengan cotton pad.

2. Beri Jeda Setiap Produk

Hal yang harus selalu kamu ingat adalah memberi jeda waktu pada setiap penggunaan produk skincare. Ada banyak produk skincare yang stabil pada pH tertentu seperti AHA pada pH 4.0, BHA pada pH 4.0, Vitamin C pada pH 3.5, dan Niacinamide pada pH 5.0 – 7.0. Kandungan ini akan bekerja maksimal dengan pH tersebut dan saat digunakan dengan produk dengan pH yang berbeda efeknya akan turun. Jadi, saat kamu menggunakan produk dengan pH level yang berbeda, sangat penting untuk memberi jeda kurang lebih 5 menit pada setiap step dalam rutinitas skincaremu.

3. Memilih Produk Booster pada Tahapan Pertama

Toner memang memiliki tekstur yang paling ringan. Kebanyakan orang akan berpikir bahwa toner harus diaplikasikan pertama kali, tetapi hal itu tidak sepenuhnya tepat. Ada beberapa serum dan essence yang teksturnya lebih cair dibandingkan toner. Nah, kamu bisa menggunakan produk skincare seperti serum dan essence ini pertama kali untuk memaksimalkan pemakaian produk lainnya. Kamu bisa menggunakannya lebih dulu sebelum toner jika teksturnya lebih ringan.

Penjelasan singkat di atas bisa kamu gunakan untuk menentukan produk skincare apa sih yang bisa kamu gunakan pertama kali. Tidak perlu bingung lagi dengan urutan skincare ya!

Last Updated on December 02, 2021

Ditulis Oleh

Elisabeth Rustaviani

Content CreatorDiunggah 02 December 2021

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya