Ini Tips Liburan Aman Tanpa Takut Kecopetan

0
Diunggah 30 April 2022

Elisabeth Rustaviani

Content Creator
0
LikeTips & Trick

Ini Tips Liburan Aman Tanpa Takut Kecopetan

Berada di kawasan wisata saat liburan memang rawan kecopetan. Agar terhindar dari masalah, kamu bisa ikuti tips liburan aman ini!

Menjelang musim liburan tentunya banyak orang yang memikirkan berbagai persiapan sebelum berangkat dan selama liburan. Namun, banyak yang lupa memikirkan keamanan saat liburan nanti. Meski daerah yang akan kamu kunjungi untuk berlibur dirasa aman, tak ada salahnya untuk mempersiapkan beberapa agar terhindar dari kecopetan. Berikut ini ada tips liburan aman tanpa takut kecopetan yang bisa kamu praktekan.

1. Cari Informasi Mengenai Destinasi Liburan

Sebelum berlibur ke suatu daerah, dalam negeri ataupun luar negeri, akan lebih baik jika kamu mencari berbagai informasi mengenai daerah tersebut. Jangan hanya mencari rekomendasi tujuan wisata, tetapi kamu juga harus mencari tahu informasi mengenai tingkat kriminalitas di daerah tersebut. Kamu bisa mencari informasi mengenai transportasi atau kondisi jalanan. Selain itu kamu juga perlu mencari tahu tentang peraturan membawa kamera tangan. Cari juga informasi mengenai pihak yang bisa dihubungi bila terjadi hal yang tidak diinginkan.

2. Hindari Terlihat Seperti Turis

Kalau kamu pergi berlibur sendiri dan tidak mengikuti kelompok tur, ini bisa menjadi keuntungan. Biasanya peserta tur jumlahnya banyak dan akan berjalan secara berkelompok. Kelompok besar ini bisa menarik perhatian orang yang memiliki niat buruk, karena mereka tahu bahwa kelompok turis biasanya cenderung santai dan kurang waspada dengan keadaan sekitar. Bagi kamu yang berlibur sendiri atau dengan kelompok kecil, hindari berlagak terlihat seperti turis dengan menenteng kamera secara santai dan merasa lingkungan tersebut aman. Di manapun kamu berlibur dan berkegiatan akan lebih baik untuk selalu waspada.

3. Simpan Uang Dalam Banyak Tempat

Simpan uangmu ke beberapa tempat dan hindari menjadikan tas atau dompet sebagai satu-satunya tempat menyimpan uang. Kamu bisa memisahkan uang ke beberapa tempat atau beberapa orang apabila kamu berlibur bersama keluarga atau teman. Dengan melakukan hal ini, kamu sudah bisa menghindari kerugian dalam jumlah besar apabila dompet hilang karena menjadi sasaran copet.

Baca Juga : Atasi Kulit Kusam Saat Liburan dengan 5 Cara Ini

4. Hindari Membawa Barang Belanjaan Terlalu Banyak

Agar liburanmu aman selama perjalanan, sebaiknya hindari berbelanja dalam jumlah banyak dalam satu hari. Kalau kamu membeli barang branded dalam jumlah berlebihan dalam satu waktu, hal itu bisa membuat orang berpikir kalau kamu adalah turis yang kaya dan memiliki banyak uang. Cobalah untuk meluangkan beberapa hari untuk berbelanja agar kamu dan kantung belanja tidak menjadi pusat perhatian.

5. Jaga Paspor dengan Baik

Ketika berlibur ke luar negeri, paspor merupakan dokumen penting yang harus dijaga. Tanpa paspor, kamu tidak bisa pulang kembali ke negara asal dengan segera. Paspor memang bisa diurus di kedutaan negara tetapi tentu saja hal ini membutuhkan waktu. Karena itu, pakailah money belt yang bisa dimasukkan ke dalam pakaian dan simpan paspor serta kartu kredit di dalamnya.

Last Updated on June 13, 2022

Ditulis Oleh

Elisabeth Rustaviani

Content CreatorDiunggah 30 April 2022

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya