Mencegah Fast Beauty dengan Hybrid Skincare

0
Diunggah 04 December 2023
LikeBeauty

Mencegah Fast Beauty dengan Hybrid Skincare

Fast beauty adalah kecantikan yang terstandarisasi. Sering kali, efek ini muncul karena adanya trend beauty. Inilah mengapa fast beauty juga lekat dengan konsep penjualan yang mendorong sebuah brand memiliki siklus produk yang pendek untuk ada di pasaran.

Kata fast dalam istilah ini menjadi hal yang bisa berdampak buruk. Siklus produk yang kelewat cepat untuk mengisi trend yang dibutuhkan beauty enthusiast bisa menyebabkan adanya produk yang asal formulasi. Yaitu menggunakan ingredients lebih murah dan trial error dengan sampah skincare yang lebih banyak. 

Kebutuhan akan produk kecantikan memang selalu ada, namun bukan berarti kita tidak bisa melakukan sesuatu. Satu solusi untuk mencegah diri masuk dalam lingkaran bahaya fast beauty, adalah dengan menggunakan hybrid skincare dengan BPOM yang terdaftar jelas.

Cara untuk Mencegah Bahaya Fast Beauty

Upaya untuk mencegah diri dari fast beauty membuat kita bisa berkontribusi besar pada pengeluaran kita dan juga lingkungan. Kali ini kita berusaha menemukan solusi supaya bisa mengedepankan manfaat sekaligus bisa menjaga lingkungan dengan pembelian produk skincare yang berbasis hybrid skincare.

Yep, kita bisa memulainya dari diri kita sendiri dengan mengkonsumsi produk skincare secukupnya saja.

1. Konsumsi Produk Skincare dengan Mengedepankan Kualitas

Setiap produk skincare pasti memiliki umur penyimpanan. Arti penting dari adanya shelf-life (umur penyimpanan) dari sebuah produk adalah mengetahui kemungkinan perubahan warna, tekstur, maupun khasiat. 

Shelf life dari sebuah produk umumnya ideal digunakan antara 6 hingga 12 bulan. Dari sudut konsumen, apabila dalam rentang waktu yang lebih pendek sebuah produk skincare sudah habis, maka pembelian barang akan menjadi berlipat dalam kurun waktu yang sama.

Pertanyaannya, apakah dampak dari pembelian produk skincare berulang yang dilakukan dalam jangka waktu pendek ini? Jawabannya adalah sampah skincare.

Solusi untuk mengurangi adanya sampah skincare yang bertambah, kamu bisa mengontrol kemana perginya sampah ini dengan daur ulang serta menggunakan produk skincare dengan claim hybrid skincare.

2. Penggunaan Hybrid Skincare

Hybrid skincare adalah penggabungan make up plus skincare yang membuat sebuah produk mampu menjadi vitamin bagi kulit sekaligus produk untuk memoles wajah. 

Ini artinya, kamu bisa menggunakan satu produk untuk skincare sekaligus make up. Apabila semula kamu membutuhkan dua hingga tiga produk untuk memenuhi daily skincare-make up kamu, maka kali ini hanya perlu satu produk saja.

Selain itu, tidak ada lagi mencampurkan produk skincare dan make up secara manual untuk membuatnya menyatu lebih baik ke kulit. Karena kamu bisa mendapatkan everything, all at one

3. Memilih Produk yang Aman dan Terdaftar BPOM

Salah satu kekhawatiran adanya fast beauty adalah tekanan sebuah brand untuk cepat mengikuti trend beauty. Akhirnya, bisa muncul penggunaan bahan yang asal formulasi.

Menanggapi hal diatas, salah satu jurnal dari Cosmetics menuliskan bahwasannya, Ilmu kedokteran dan bioteknologi telah memainkan peran yang penting dalam menyeimbangkan permintaan konsumen akan formulasi skincare dari bahan-bahan yang berkhasiat dan aman.

Skincare merupakan wujud kombinasi ilmu pengetahuan, kedokteran, dan kecantikan, serta telah berdampak besar pada adanya produksi perawatan kulit yang bisa dipercaya.

Dengan memahami mekanisme ini, maka sudah tidak ada toleransi untuk mengedarkan produk skincare dengan formulasi yang asal. Apalagi memilih skincare tanpa BPOM yang jelas.

Untuk mencegah adanya bahaya fast beauty ini kamu bisa memilih produk skincare yang memiliki label BPOM atau sertifikat halal. Ini merupakan bukti bahwa  suatu produk memakai bahan-bahan yang aman dan teruji. 

Hybrid Skincare Aman dari Avoskin

Avoskin telah menciptakan produk hybrid skincare yang sudah aman dan terdaftar BPOM. Kamu bisa memulainya dengan:

1.  YSB Lash and Brow Optimizer Serum untuk membuat bulu mata dan alis kamu panjang dan tebal. 

2. Lip Optimizer Serum untuk balm sekaligus lip gloss yang mencegah bibir kering dan pecah-pecah. 

3. YSB Hybrid Elixir Blush Moisturize yang bisa menjadi penambah rona pipi sekaligus melembabkan kulitmu.

Ketiga produk diatas masuk dalam sereis YSB Hybrid Elixir series yang menjadikannya unik dengan manfaat skincare sekaligus make up. Bukan hanya lebih simple, dengan menggunakan hybrid skincare YSB Elixir Blush series kamu bisa lebih hemat secara pengeluaran, mampu menjaga lingkungan, dan merasa aman dengan kode BPOM yang telah tercetak jelas.

Sahabat AVO, fast beauty adalah sebuat fenomena dimana sebuah produk kecantikan diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan trend beauty. Sayangnya, fast beauty tidak selamanya baik. Ia bisa menyebabkan penyalahgunaan bahan-bahan kecantikan dan juga menambah sampah plastik skincare.

Untuk bisa mencegah hal ini, kamu bisa mulai menggunakan hybrid skincare untuk mengontrol fast beauty. Sahabat AVO, sudahkan kamu siap untuk berpindah dan mulai menggunakan hybrid skincare?

  • Ishida. K. From The Age of Fast Beauty to Age of Slow Beauty, The Postmodern Value. Journal of CosmeticChemists(SCCJ). 2016. Volume 40, No. 1.
  • Zappelli, C.; Barbulova, A.; Apone, F.; Colucci, G. Effective Active Ingredients Obtained through Biotechnology. Cosmetics. 2016, 3, 39. https://doi.org/10.3390/cosmetics3040039

Last Updated on December 05, 2023

Ditulis Oleh

Putriana

Diunggah 04 December 2023

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya