Kurang Tidur Dapat Mengurangi Produktivitas Kerja

0
Diunggah 27 January 2022

Elisabeth Rustaviani

Content Creator
0
LikeLife

Kurang Tidur Dapat Mengurangi Produktivitas Kerja

Suka begadang atau jarang tidur akibat sibuk dengan aktivitas seharian? Hati-hati! Kurang tidur bisa mengurangi produktivitas kerja loh!

Tidur merupakan aktivitas yang utama bagi tubuh. Sama utamanya dengan olahraga. Bahkan lebih utama. Kurang olahraga menyebabkan badan tidak sehat karena kurang gerak. Kurang tidur menyebabkan badan tidak sehat karena kurang istirahat dan terlalu banyak aktivitas. Jika kita masih muda, tentu waktu kita istirahat sudah sangat cukup. Namun ketika sudah bekerja dan padat dengan aktivitas, tidur menjadi hal yang mulai disepelekan. Tidak masalah jika kamu lembur setiap hari demi memenuhi tuntutan perusahaan. Namun, ingat jika terus-terusan kurang tidur hal ini berdampak pada kesehatan dan kondisi tubuhmu. Berikut ini hal yang akan terjadi saat kamu kurang tidur.

1. Sering Membuat Kesalahan

Karena kurang tidur konsentrasi kamu akan berkurang dan bukan tidak mungkin akan melakukan kesalahan berulang. Ini harus diperhatikan, jangan sampai kamu malah salah hitung atau menganalisa sesuatu dan merugikan perusahaan.

2. Sulit Menyerap Informasi

Tidak dipungkiri, kantuk akan menyerang dirimu yang kurang tidur menjelang siang. Jika kamu  berada di kantor dan harus berhadapan dengan rapat, akan sulit menyerap dan mencerna informasi. Alhasil, kamu akan telat menyelesaikan pekerjaan.

Baca Juga : 4 Hal yang Harus Dilakukan Agar Bekerja di Rumah Tetap Produktif

3. Sakit Kepala

Saat mengantuk namun tubuh  harus tetap terjaga, lama-kelamaan kepalamu pasti akan mengalami sakit kepala. Lalu, bagaimana mau produktif bila sakit kepala menyerang? Tentunya sakit kepala akan menyerang kondisi tubuhmu yang kurang istirahat, alhasil pekerjaanmu menjadi sering terganggu.

4. Kurang Fokus

Hal ini yang paling berbahaya bahkan bisa membuatmu malu. Saat kamu mengantuk dan tetap harus terjaga, alih-alih pekerjaan selesai, pikiranmu malah bisa melayang dan kamu bisa terjatuh dan tertidur sesaat. Tentunya hal ini mempengaruhi kinerjamu saat bekerja.

Itu dia beberapa hal yang terjadi saat kamu kekurangan tidur. Dengan pikiran yang tidak fokus dan lelah, tentunya produktivitas kerja akan terus berkurang. Maka dari itu mulai sekarang cukupi kebutuhan tidurmu ya!

Last Updated on February 02, 2022

Ditulis Oleh

Elisabeth Rustaviani

Content CreatorDiunggah 27 January 2022

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya