Avoskin memperkenalkan Refal Hady sebagai brand ambassador terbarunya agar produknya semakin dikenal oleh Indonesia.
Setelah menggaet aktor luar negeri untuk mengembangkan distribusi pemasaran produk ke beberapa negara Asia Tenggara, kali ini Avoskin kembali menggaet aktor Indonesia yang tidak kalah kerennya. Yup! Avoskin memperkenalkan Refal Hady sebagai Local Brand Ambassador di bulan Juni 2022 ini. Mendapatkan brand ambassador baru, diharapkan produk Avoskin semakin dikenal dan dipercaya oleh warga Indonesia sebagai skincare andalan mereka.
Refal Hady untuk Mempresentasikan Avoskin
Sebenarnya kenapa sih Avoskin memilih Refal Hady sebagai Brand Ambassador? Jika ditilik dari profilnya, Avoskin melihat Refal Hady sebagai sosok yang tepat untuk mempresentasikan brand. Avoskin memilih Refal Hady karena perjalanan karirnya yang selalu menyajikan performa terbaik. Menilik Avoskin juga memiliki perjalanan brandnya selama 7 tahun dengan selalu memberi hasil yang terbaik.
Mendukung Program Sustainability Avoskin
Dengan adanya Refal Hady bersama Avoskin, diharapkan Avoskin semakin dikenal dan meningkatkan pendapatan Avoskin yang berbanding lurus dengan potensi dibukanya lebih banyak lapangan pekerjaan. Selain itu, bertambahnya pendapatan akan membuat Avoskin lebih leluasa untuk menjalankan berbagai program sustainability dalam pelestarian lingkungan. Avoskin memiliki banyak program seperti reforestrasi, adopsi orang utan, dan yang lainnya. Program seperti ini akan bertambah jika pendapatan perusahaan mengalami peningkatan.
Refal Hady Fokus Memberikan Karya Terbaik
Di samping itu, pemilihan Refal Hady ini juga didasari oleh profilnya yang selalu mengedepankan karya. Hal ini seperti spirit Avoskin yang ingin terus berkarya melalui inovasi-inovasi produk yang ditawarkannya. Dengan karakter Refal Hady yang seperti ini, Avoskin yakin bahwa dia sosok yang menjanjikan dan cocok untuk memperkenalkan Avoskin di Indonesia. Terlebih lagi, Refal Hady memiliki banyak penggemar yang peduli dengan kesehatan kulit dan pelestarian lingkungan.
Last Updated on June 29, 2022
Beri Komentar
Komentar
Belum ada komentar.