Malam Tahun Baru, Jangan Lewatkan Makanan Ini untuk Disantap Bersama Keluarga

0
Diunggah 29 December 2022

Elisabeth Rustaviani

Content Creator
0
LikeLife

Malam Tahun Baru, Jangan Lewatkan Makanan Ini untuk Disantap Bersama Keluarga

Bingung mau menyajikan apa di penghujung tahun? Makanan tahun baru ini bisa menjadi pilihan untukmu dan keluarga!

Tahun baru menjadi salah satu momen untuk merayakan kebersamaan, baik bersama teman ataupun keluarga. Tak lengkap rasanya ketika pergantian tahun tidak ditemani dengan kudapan-kudapan yang akan menemani malam yang panjang. Beberapa makanan ini bisa banget menjadi santapan saat perayaan tahun baru. Penasaran ada apa saja? Ini dia rekomendasinya!

1. Sosis Bakar dan Daging

Pesta barbeque bisa menjadi salah satu pilihan untuk merayakan tahun baru. Kamu hanya perlu menyiapkan daging, sosis, dan tambahan saus untuk dibakar bersama-sama. Sekarang tak perlu lagi untuk pergi ke restaurant, kamu bisa membuat rumah seperti tempat barbeque dengan alat-alat yang sudah ada di rumah loh. Pasti akan terasa lebih nikmat dan mengenyangkan.

2. Jagung Bakar

Jagung bakar menjadi salah satu makanan yang identic dengan acara tahun baru. Sembari menghitung mundur waktu berganti, biasanya jagung akan dibakar terlebih dahulu sehingga ketika detik-detik pergantian tahun dapat langsung disantap. Jagung bakar juga mudah ditemui di sepanjang jalan, ketika kamu memutuskan untuk menghabiskan malam tahun baru di luar rumah. Apalagi dengan varian rasa yang berbagai macam, tentunya akan menjadi pilihan yang cocok untuk satu keluarga.

3. Ayam Bakar

Selain daging, sosis dan jagung, ayam bakar menjadi salah satu makanan favorit di kala tahun baru. Selain bahannya yang mudah didapatkan, ayam bakar bisa dikonsumsi oleh seluruh kalangan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Memasak ayam bakar juga bisa menjadi cara untuk mengisi waktu menunggu pergantian tahun loh! Sembari menunggu ayam bakar matang, kamu bisa bermain game atau sekedar bercengkrama antar satu sama lain.

Baca Juga : Memasuki Tahun Baru, Mulai Sekarang Lakukan 4 Hal Ini untuk Terus Menginspirasi Orang Lain

4. Kentang Goreng

Walaupun kentang goreng biasa dikonsumsi sehari-hari, tapi tanpa adanya makanan yang satu ini tahun baru akan terasa kurang lengkap. Kentang goreng biasa disajikan sebagai makanan pelengkap pengganti nasi atau menjadi camilan ringan saat sedang berbincang. Biasanya kentang goreng menjadi makanan yang cepat banget habis ketika dihidangkan. Jadi jangan lupa buat menyiapkan tempat untuk kentang goreng besok ketika tahun baru ya, jangan sampai kehabisan!

5. Mie Goreng

Kalau udah mulai bingung mau makan apa, mie goreng bisa menjadi solusi terbaik. Makanan yang satu ini sangat mudah untuk ditemukan dan pasti selalu ada di rak makanan setiap keluarga. Oh iya, mie juga dipercaya sebagai pertanda panjang umur bagi beberapa orang. Sehingga mengkonsumsi mie pada tahun baru wajib hukumnya bagi mereka agar dipanjangkan umurnya di tahun yang baru. Namun, ingat konsumsi mie secukupnya saja ya, jangan berlebihan!

6. Ikan Bakar

Ikan bakar menjadi salah satu menu yang bisa menjadi pilihan kamu dan keluarga. Porsinya yang besar dengan berbagai pilihan menu ikan akan membuat new year dinner semakin mengesankan. Belum lagi dengan berbagai pilihan bumbu dan sambal nusantara yang gak bisa dilewatkan. Membayangkannya saja sudah bikin perut bergejolak ya!

Itu dia tadi berbagai hidangan yang bisa menjadi pilihan saat sedang merayakan malam tahun baru bersama. Bermain games, movie marathon, atau berkaraoke ria bisa memperlengkap pergantian tahun menjadi lebih seru dan bermakna. Kalau Sahabat Avo, makanan apa nih yang menjadi favorit keluarga kamu yang wajib dihidangkan saat malam tahun baru?

Last Updated on December 29, 2022

Ditulis Oleh

Elisabeth Rustaviani

Content CreatorDiunggah 29 December 2022

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya