5 Rekomendasi Serum untuk Pori-Pori Besar dari Avoskin

0
Diunggah 05 May 2025
LikeNiacinamide

5 Rekomendasi Serum untuk Pori-Pori Besar dari Avoskin

Memiliki masalah pori-pori besar menjadi kondisi yang mengganggu. Bukan tanpa alasan, produksi sebum berlebih, berkurangnya elastisitas area pori-pori, masalah jerawat dan hormon yang fluktuatif bisa menjadi penyebab ukuran pori membesar.

Untuk mengatasi masalah ini, kamu membutuhkan produk perawatan kulit yang mengandung bahan aktif. Misalnya serum untuk pori besar dengan bahan aktif seperti vitamin C, Niacinamide, Salicylic Acid dan lainnya. Secara lebih lanjut berikut ini rekomendasi serum untuk pori-pori besar yang bisa kamu gunakan.

5 Rekomendasi Serum untuk Pori-Pori Besar

serum-untuk-pori-besar

Sederet serum di bawah ini mengandung bahan aktif yang berperan sebagai eksfoliator. Ini bisa menjadi solusi bagi pemilik kulit berpori besar karena lapisan kulit teratas akan diangkat sel kulit matinya. Membuat pori-pori yang awalnya tersumbat bisa terbebas dan perlahan kembali menjadi sehat.

1. Avoskin Your Skin Bae Vitamin C 3% + Niacinamide 2% + Mandarin Orange Fruit Extract

Serum untuk pori besar pertama yaitu Avoskin Your Skin Bae Vitamin C 3% + Niacinamide 2% + Mandarin Orange Fruit Extract. Merupakan perpaduan brightening kompleks yaitu vitamin C, Niacinamide, dan Mandarin Orange Extract yang efektif untuk menyamarkan tampilan pori-pori dan bertindak sebagai antioksidan untuk merawat pori-pori kulit supaya tampak lebih sehat.

2. Avoskin Your Skin Bae 12% Niacinamide + Centella Asiatica

Serum untuk pori besar selanjutnya yaitu Niacinamide. Pemilik pori-pori besar dianjurkan untuk menggunakan skincare dengan kandungan Niacinamide karena mampu menjaga elastisitas kulit pada area pori-pori. Selain itu, serum Niacinamide ini juga mampu mengontrol produksi minyak berlebih di wajah, satu penyebab utama kenapa pori-pori bisa menjadi besar. Ini artinya, menggunakan skincare Niacinamide bukan hanya mengecilkan pori-pori, tapi mencegah pori-pori besar datang lagi. 

3. Avoskin Miraculous Refining Serum

Memiliki kandungan bahan aktif AHA BHA, 10% AHA, 3% BHA serta dilengkapi dengan Niacinamide, Ceramide, dan bahan pendukung lainnya, serum ini efektif untuk membantu proses eksfoliasi sel kulit mati dan membantu memicu regenerasi sel kulit. Efeknya, memperbaiki pori-pori kulit supaya lebih lembut, serta menyamarkan tampilan pori-pori kulit.

Melalui perpaduan ingredients didalamnya, Miraculous Refining Serum sangat cocok untuk kamu yang ingin mencegah pori-pori membesar. 

4. Avoskin Your Skin Bae Azeclair

Selanjutnya, Avoskin Your Skin Bae Azeclair yang dipadukan dengan kandungan niacinamide dan kombucha. Sangat baik dalam menyamarkan tampilan pori-pori, mengontrol produksi minyak berlebih, dan merawat kulit supaya tetap halus.

Cara pakainya, kamu cukup mengoleskan beberapa tetes produk ke wajah lalu pijat secara merata. Produk ini bisa digunakan saat pagi atau malam hari. Namun, untuk pemakaian pagi hari, pastikan kamu menggunakan sunscreen untuk meminimalisir iritasi akibat paparan sinar matahari.

5. Your Skin Bae Salicylic Acid 2% dan Zinc

Terakhir, serum untuk pori besar dari Avoskin, yaitu Your Skin Bae Salicylic Acid 2% dan Zinc. Memiliki kandungan utama Salicylic Acid, bahan aktif satu ini mampu bekerja sebagai eksfoliator untuk membersihkan sel kulit mati hingga ke dalam pori-pori. Hasilnya, minyak di wajah dapat lebih stabil produksinya dan pori-pori yang tersumbat dapat terangkat hingga ukurannya kembali seperti semula.

Itu dia Sahabat AVO, sederet rekomendasi serum untuk pori-pori besar yang bisa kamu gunakan. Diformulasikan dengan bahan aktif terbaik, secara perlahan produk diatas akan bantu memperbaiki tekstur kulit dengan cara mengontrol produksi minyak berlebih. Pastikan untuk dicocokan dengan jenis kulitmu, Sahabat AVO.

Last Updated on May 06, 2025

Product Recommendation

Lihat Semua
Ditulis Oleh

Putriana

Diunggah 05 May 2025

Beri Komentar

Komentar

Belum ada komentar.

Next Articles

Selengkapnya